Budidaya Ikan Nila Menggunakan Teknologi Jet Aerasi

  • Bagikan
Dewi Hikmah Marisda

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Ikan nila merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang banyak diminati oleh masyarakat Indonesia. Namun sejauh ini, petani mengeluhkan borosnya pemakaian listrik dan penggunaan pakan pada budidaya tersebut.

Menanggapi hal tersebut, Dosen Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar, yang tergabung dalam tim Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) menggaet Kelompok Usaha Bersama (KUB).

Dipilih KUB Chanos Jaya, di Kecamatan Labakkang, Kabupaten Pangkep untuk membudidayakan ikan nila dengan menerapkan teknologi. Cara baru dilakukan dengan menerapkan Teknologi Jet Aerasi pada Budidaya Ikan Nila tersebut.

Dosen Pendidikan Fisika Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar, Dewi Hikmah Marisda mengatakan Teknologi Jet Aerasi ini bisa mengefisiensi penggunaan pakan, juga menghemat listrik. Sebab pompa yang digunakan hanya berkekuatan 135 watt.

Selain itu, jet aerasi dapat meningkatkan konsentrasi oksigen terlarut (Disolved Oxygen, DO) pada kolam budidaya sehingga dapat meningkatkan produktivitas budidaya.

“Itulah mengapa kami mengedukasi sejumlah petani KUB Chanos Jaya dengan penerapan jet aerasi pada budidaya ikan nila. Karena teknologi jet aerasi pada budidaya nila hemat listrik serta ramah lingkungan,” ucapnya Ketua Tim pelaksana PkM tersebut.

Dewi Hikmah juga menjelaskan selain mengedukasi petani tentang penggunaan jet aerasi pada budidaya ikan nila, mereka juga memberikan pendampingan budidaya hingga panen.

Kata Dewi, Teknologi Jet Aerasi merupakan perpaduan antara penerapan konsep Fisika mekanika Fluida dan persamaan Bernoulli pada pipa ventury (ventury tube).

  • Bagikan