Komunitas Nelayan Pendukung Ganjar Dorong Kemandirian Pangan dari Sektor Laut

  • Bagikan

Komunitas ini bersama para nelayan di Desa Masumbalia pun mendeklarasikan dukungan mereka terhadap Ganjar Pranowo untuk maju menjadi Presiden Indonesia pada 2024 mendatang. Seluruh anggota komunitas ini telah memantau kinerja Ganjar di Jawa Tengah, dan meyakini bahwa pria berambut putih tersebut adalah pemimpin yang tepat bagi para nelayan kecil.

"Pak Ganjar adalah sosok yang terbuka untuk semua kalangan, khususnya nelayan. Hal ini telah terbukti di Jawa Tengah. Dari berita yang saya lihat, sudah ratusan ribu nelayan yang dibantu oleh Pak Ganjar. Ada Kartu Nelayan yang bisa memberi bantuan mulai dari modal, asuransi, hingga bantuan bahan bakar. Termasuk untuk asuransi, sudah lebih dari 151 ribu yang tercover asuransi nelayan," kata Arafah.

"Harapan kami, semoga Pak Ganjar bisa jadi presiden, dan memperjuangkan nasib nelayan di seluruh Indonesia. Harapan kami juga agar Pak Ganjar bisa membawa program-programnya di Jawa Tengah, ke Sulawesi Selatan. Seperti bantuan asuransi kecelakaan, bantuan modal, hingga bantuan bahan bakar untuk nelayan," tambahnya. (*)

  • Bagikan