Gandeng MG Sulsel, Monash University Ajak Mahasiswa Makassar Lanjut Kuliah

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Monash University akan segera bertandang ke Sulawesi Selatan tepatnya di Kota Makassar untuk menyasar calon-calon mahasiswa potensial agar bisa melanjutkan studi di salah kampus terbaik dunia itu.

Manajer Penerimaan Mahasiswa dari Monash University di Indonesia, Citra Permatahati menggandeng Ikatan Forum Alumni Penerima Beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) dari Sulawesi Selatan yang tergabung di dalam Mata Garuda Sulawesi Selatan (MG Sulsel) melalui program bertajuk “A Collaboration for a Better Indonesia”. Kegiatan ini akan berlangsung di Hotel Mercure Makassar pada 27 Februari mendatang.

“kehadiran kami di Makassar untuk sosialisasi program yang ditawarkan Monash University Australia dan Monash University Indonesia,” terang Citra.

Citra menambahkan keterlibatan Pengurus MG Sulsel dikarenakan Monash University menjadi salah satu universitas yang terpilih untuk menerima mahasiswa yang memperoleh pendanaan melalui LPDP.

“Mahasiswa yang ingin mendaftar di kampus bisa melalui jalur beasiswa LPDP. Sebenarnya, kami juga akan memberi penawaran beragam beasiswa lainnya yang ada di kampus kami,” pungkasnya.

Ketua MG Sulsel, Asri Ismail menyambut baik atas kolaborasi bersama dengan Monash University tersebut. Ia menuturkan bahwa MG Sulsel selalu bersedia menjadi partner yang baik dalam menyukseskan kegiatan yang dimaksudkan.

Dosen dari Universitas Negeri Makassar (UNM) itu mengatakan pihaknya terus melakukan publikasi agar semakin banyak orang-orang dari Indonesia Timur, khususnya Sulawesi Selatan tertarik mengenal lebih jauh mengenai Monash University dan bisa mengembangkan diri di kampus tersebut.

  • Bagikan