Baru Gabung Gerindra, Iwan Bule Langsung Isi Jabatan yang Ditinggalkan Sandiaga

  • Bagikan
Ketum Partai Gerindra, Prabowo Subianto memperkenalkan Iwan Bule

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Mantan Ketua PSSI Mochamad Iriawan alias Iwan Bule resmi bergabung dengan Partai Gerindra. Ketika diperkenalkan, Ketua Umum Prabowo Subianto pun memberikan posisi yang besar.

Iwan Bula diketahui menggantikan mantan kader Gerindra Sandiaga Salahuddin Uno sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra. Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Desmond J Mahesa mengatakan, Iriawan memang sudah resmi mendapat kartu tanda anggota (KTA) beberapa waktu lalu.

Desmond mengaku, tidak mengetahui alasan pasti Prabowo menunjuk Iriawan yang notabene kader baru langsung mendapat posisi wakil ketua Dewan Pembina Gerindra. Dia menyerahkan perihal pertimbangan itu kepada Prabowo dan Sekjen Ahmad Muzani.

Sebagai sesama wakil ketua Dewan Pembina, Desmond mengingatkan, kalau ada tugas besar membesarkan partai. Karenanya, ia menekankan, Iriawan harus membuktikan dirinya dapat melakukan tugas membesarkan Partai Gerindra.

"Iwan Bule harus bisa membuktikan sebagai kader Gerindra, apa yang dilakukan agar partai ini besar, Gerindra menang, Prabowo presiden. Bagaimana Iwan Bule untuk 2024, itu yang paling penting," kata Desmond di Jakarta, Kamis (27/4/2023).

Desmond juga mengaku tidak tahu secara detail apakah pemberian posisi Iwan Bula itu menyangkut Pemilihan Gubernur Jawa Barat (Pilgub Jabar) 2024. Dia menegaskan, masalah itu belum dibahas sama sekali dalam pertemuan pada Kamis malam WIB.

"Kepentingan 2024 tanya Iwan Bule, bukan wilayah saya, belum (dibahas), prematur kali diomongin sekarang," ujar Desmond.

  • Bagikan