1500 Santri Putri di Makassar Gelar Aksi Cantik di Bulan Ramadan

  • Bagikan

Pasalnya anak-anak santri bisa hidup bersih dengan diadakannya edukasi tentang menumbuhkan rasa percaya diri, menebar kebaikan dan perilaku hidup sehat serta bersih.

“Ini artinya kita harus menerapkan di kehidupan sehari-hari kita, terlebih program ini sejalan dengan visidan misi program pemerintah kementrian agama dan pesantren,” ucapnya.

Tak berhenti di sini, program #AksiCantik yang merupakan wujud nyata kepedulian Sunsilk, Citra, dan Glow & Lovely terhadap pemberdayaan perempuan, khususnya perempuan Muslim, akan terus berlanjut ke berbagai kota lainnya.

Beberapa perempuan muda menginspirasi juga dihadirkan sebagai pemateri dalam kegiatan ini, diantaranya Anggubatary, Business Woman, dalam sesi talkshow bersama Sunsilk yang mengusung tema tema “ Tips & Trick How to Build Your Small Business,”.

Pemilik sekaligus sebagai fasilitator lokakarya seni kriya di Hora Craft, Julia Garninda mengatakan Adanya berbagai aksi positif yang telah terjadi di berbagai kota, akan terus berlanjut membantu memberikan dampak positif yang memperkuat pemberdayaan santri putri.

“Mereka menjadi terdorong untuk terus melakukan berbagai aksi baik dalam bidang pendidikan, bisnis, maupun kreativitas dalam kehidupan sehari-hari,” ucapnya.(*)

  • Bagikan