RPG Pesan untuk Selalu Merawat Toleransi Antar Sesama

  • Bagikan
IST

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Perbedaan akan selalu ada. Namun, dengan sikap saling menghormati dan menghargai akan menghindarkan dari pertikaian, pertentangan dan permusuhan.

Pertikaian karena perbedaan ini tidak sesuai dengan dengan semboyan Bhinneka Tunggal Ika, yang artinya berbeda-beda tetap satu.

Hal ini disampaikan anggota DPRD Sulsel Rudy P Goni (RPG) saat gelar Sosialisasi Nilai-nilai Kebangsaan dengan tema Keagamaan di Kafe Lamdoek Jl. Lamadukelleng Makassar, Sabtu 23 April 2022.

"Sikap toleransi antar perbedaan agama, suku, budaya hingga bahasa akan meningkatkan rasa persaudaraan sehingga dapat terhindar dari kesalahpahaman," lanjut RPG.

Sekretaris DPD PDI Perjuangan ini menekankan apabila semua masyarakat di Indonesia menerapkan sikap toleransi, maka rasa nasionalisme akan meningkat. Negara yang maju adalah negara yang masyarakatnya dapat saling menghargai, menghormati dan menerima perbedaan antar masyarakat lainnya, pungkasnya 

Kegiatan ini juga menghadirkan narasumber dari Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kota Makassar Raisuljaiz dan Hj. Putri A. Potji, dengan peserta dari perwakilan masyarakat Kecamatan Ujung Pandang. (ikbal/fajar)

  • Bagikan