Pemkab Sinjai Gelar Sosialisasi Penginputan Data Inovasi Daerah

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, SINJAI -- Para inovator dari Organisasi Perangkat daerah (OPD) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai mengikuti Sosialisasi Penginputan Data Inovasi Daerah di Ruang Pola Kantor Bupati Sinjai, Rabu (07/06/2023).

Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda) Sinjai, Arifuddin mengatakan, sosialisasi ini bertujuan untuk pemenuhan data dukung inovasi yang akan diinput dan pengenalan aplikasi dan tata cara penginputan inovasi oleh inovator dan perangkat daerah.

Inovasi yang dilahirkan oleh para inovator dari OPD Pemkab Sinjai ini akan diikutkan dalam ajang Innovative Government Awards (IGA) tahun 2023 yang diselenggarakan oleh Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia.

Ajang tersebut dilakukan sebagai bentuk penghargaan Pemerintah Pusat kepada para pemerintah daerah maupun pemerintah provinsi yang mampu melahirkan terobosan atau inovasi dalam peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kuantitas perangkat daerah untuk berpartisipasi dalam kegiatan Inovatif Government Awards (IGA) dalam menyiapkan data dukung inovasi,” ujar Arifuddin.

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Sinjai Andi Jefrianto Asapa yang membuka sosialisasi ini menyampaikan ucapan terima kasih kepada para inovator yang terus memberikan kinerja terbaiknya dalam melahirkan terobosan dalam percepatan pembangunan daerah.

Agar inovasi yang telah dilahirkan dapat dinilai oleh pemerintah pusat, ia berharap para inovator segera menyiapkan data dan dokumen pendukung inovasi guna melengkapi parameter penilaian IGA Awards yang dipersyaratkan.

  • Bagikan