Wiljan Pluim Resmi Pisah dengan PSM, Taufan Pawe: Terima Kasih Atas Kontribusinya

  • Bagikan
Wali Kota Parepare Taufan Pawe dan Wiljan Pluim saat bersalaman di Stadion Gelora BJ Habibie. (Foto: istimewa)

FAJAR.CO.ID, PAREPARE – Wali Kota Parepare Taufan Pawe mengucapkan salam perpisahan dengan legenda PSM Makassar, Wiljan Pluim.

Diketahui, PSM Makassar dan Wiljan Pluim sama-sama mengakhiri kerja samanya.

Taufan Pawe menyampaikan perpisahannya diunggah di akun media sosial pribadinya.

Dirinya berterima kasih telah berkontribusi besar di PSM Makassar.

“Atas nama pribadi dan pemerintah kota Parepare, saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada @wiljanpluim,” tulisnya.

“Yang telah berkontribusi besar untuk tim kebanggaan masyarakat Sulawesi Selatan @psm_makassar,” tambahnya.

Wali Kota Parepare dua priode itu juga mengungkapkan Wiljan Pluim juga telah memperkenalkan Kota Parepare sebagai markas PSM Makassar di kompetisi Liga 1.

“Secara tidak langsung juga ikut memperkenalkan Kota Cinta Parepare sebagai homebase PSM,” tulisnya lagi.

“Dan juga bersama-sama meraih gelar Juara Liga 1,” sambung Taufan Pawe.

Taufan Pawe juga mendoakan Wiljan Pluim untuk sukses terus ke depannya.

“Sukses terus untuk Pluim dimanapun berada,” pungkasnya.

PSM Gelar Seremoni Perpisahan dengan Wiljan Pluim

PSM Makassar dan Wiljan Pluim akhirnya bersepakat untuk mengakhiri kerja sama yang telah terjalin lebih dari 7 tahun lamanya.

“Atas nama keluarga besar, PSM Makassar mengucapkan apresiasi dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pluim atas segala kontribusi, kesetiaan, dan kebersamaan yang telah ia berikan selama 7 tahun 2 bulan,” tulis PSM Makassar.

Wiljan Pluim telah membela PSM Makassar sejak tahun 2016 dan melewati banyak momen pasang surut bersama tim Ayam Jantan Dari Timur.

  • Bagikan