FAJAR.CO.ID, WATAMPONE -- Agenda mutasi besar-besaran lingkup Pemkab Bone akan dilakukan sebelum pergantian tahun 2021. Mutasi sasar semua golongan.
Apalagi sejauh ini sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) ada yang lowong. Adapun untuk Eselon II Kadis Perpustakaan lowong sejak April 2020, Kepala Inspektorat lowong sejak 23 Juli 2020. Kemudian Asisten III Pemkab Bone lowong sejak Februari 2020, dan Kadis Kesehatan.
Jika mengacu data Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Bone, terdapat 271 jabatan eselon yang lowong. Rinciannya, empat jabatan eselon II, tujuh eselon IIIa, tujuh jabatan eselon IIIb, 154 jabatan eselon IVa dan 99 jabatan eselon IVb.
Sekda Bone, Andi Islamuddin mengutarakan, soal mutasi ini sudah ada persetujuan keluar dari Kemendagri terkait panitia seleksi jabatan pimpinan tinggi pratama lingkup pemerintah daerah Bone dan rekomendasi dari KASN.
"Untuk mutasi nanti mulai dari eselon terendah sampai eselon tertinggi. Termasuk jabatan lowong," katanya Rabu, 23 Desember.
Mantan Kepala BKPSDM itu menegaskan bahwa mutasi ini rencananya akan dilakukan sebelum pergantian tahun dan tidak akan menyeberang ke tahun 2021. "Insyaallah akhir tahun ini," jelasnya.
Sementara Bupati Bone, Andi Fahsar Mahdin Padjalangi menegaskan bahwa, prosesnya sementara berjalan dan surat keputusan panitia seleksi (SK Pansel) juga sudah terbit. "Mutasi ini satu hari ji dikerja," sebutnya. (gung/ham)