Dinsos Sulsel Bersama Tagana Berbagi Takjil Gratis

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Selatan menggelar pembagian takjil gratis bagi pengendara yang melintas di Jl. AP Pettarani Makassar, pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Sosial Sulsel, muh.hasan basri ambarala mengaku, pihaknya menyiapkan sekitar 300 porsi takjil setiap harinya.

"Rekan-rekan di Dinas Sosial Sulsel dan Tagana berinisiatif untuk melaksanakan kegiatan ini karena melihat fenomena di kota. Dimana saat waktu menjelang berbuka puasa, tidak sedikit masyarakat yang masih terjebak kemacetan di jalanan," jelasnya.

Ambarala juga mengatakan, dana yang digunakan untuk menyiapkan takjil gratis ini bersumber dari sumbangan seluruh pegawai di lingkup Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Selatan, termasuk dari anggota Taruna Siaga Bencana (Tagana)

"Alhamdulillah, antusias teman-teman, baik itu Tagana maupun pegawai di Dinas Sosial sangat semangat. Sehingga kegiatan ini bisa dilaksanakan dengan baik," paparnya.

Sementara, Ketua Forum Tagana Sulsel, Andi Rahman Sulo mengaku, pihaknya berinisiatif melaksanakan kegiatan ini setelah melihat banyaknya masyarakat yang masih berada di luar sehingga tidak sempat berbuka puasa di rumahnya.

"Saya kira ini inisiatif yang baik yang dilakukan oleh rekan-rekan Tagana. Bagaimana melihat kondisi sekarang dan berinisiatif melakukan kegiatan untuk membantu masyarakat," jelasnya.

Yogi, sapaan akrabnya berharap, kegiatan ini bisa menjadi sarana untuk menebar kebaikan di bulan Ramadan ini. "Ramadhan ini adalah bulan baik, bulan penuh berkah. Semoga kegiatan ini menjadi jalan kita untuk meraih keberkahan Ramadhan," pungkasnya. (rls)

  • Bagikan