Tim Satgas Covid-19 Sinjai Kunjungi Sekolah, Cek Kesiapan PTM Terbatas

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, SINJAI -- Tim Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 melakukan kunjungan ke beberapa Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat. Kunjungan tersebut dilakukan untuk mengecek kesiapan sekolah dalam penerapan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas.

Tim yang terdiri dari TNI-Polri, Dinas Kesehatan, BPBD, dan Satpol PP ini mendatangi SMAN 5, SMAN 1, SMKN 1, SMKN 2, dan MAN 2. Di sana, tim Satgas mengarahkan agar protokol kesehatan terus diterapkan secara ketat di sekolah.

Mulai dari menjaga jarak, menyediakan tempat cuci tangan, menggunakan masker. Termasuk, meminta supaya sekolah mengikuti PTM terbatas yang telah ditentukan. Seperti, membatasi jumlah siswa yang masuk ke sekolah.

"Dari beberapa sekolah kami kunjungi, semua sudah memenuhi syarat, tapi kami tetap meminta agar hal ini terus dipertahankan sehingga PTM di Sinjai terus kita lakukan," beber, Syamsul Ahmad Koordinator Lapangan Operasi Yustisi Tim Satgas Covid-19 Sinjai.

Rencananya, PTM terbatas di Sinjai sendiri dimulai pada hari Selasa, 13 Juli besok. Semua satuan pendidikan di bawah naungan Dinas Pendidikan Sinjai telah siap melaksanakan. Baik Sekolah Dasar (SD) maupun Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Sementara tingkat SMA menunggu rekomendasi atas kunjungan yang dilakukan pada hari ini. (sir)

  • Bagikan