Pelaku Bom Bunuh Diri Bawa 2 Bom, 1 Diledakan Polisi

  • Bagikan
Kantor Polsek Astana Anyar pasca dibom. (fin/Ist)

"Penyidik ada di lokasi untuk lakukan investigasi pengumpulan keterangan dan olah TKP," katanya, Rabu, 7 Desember.

Diungkapkannya, dalam melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) itu penyidik mengumpulkan serpihan-serpihan ledakan yang ditemukan di lokasi untuk memastikan jenis bom digunakan.

"Membutuhkan waktu serta untuk memastikan serpihan-serpihan material yang ditemukan," ucapnya.

Aswin mengimbau masyarakat tetap tenang, tim Polri bekerja secara cepat dan profesional dalam menangani kejadian tersebut.

"Mohon waktu dan tetap tenang. Sekali lagi Densus 88 sedang bekerja cepat mendalami peristiwa ini," ujar Aswin.

Sebelumnya, Markas besar (Mabes) Polri membenarkan ledakan yang terjadi di Mapolsek Astanaanyar diduga bom bunuh diri.

Peristiwa tersebut mengakibatkan jatuh korban dari anggota polisi, yakni satu orang meninggal dunia, tiga orang luka berat dan empat orang luka ringan.

Dalam peristiwa itu, juga tercatat satu masyarakat mengalami luka ringan. Selain itu, satu pelaku juga dinyatakan meninggal dunia di tempat kejadian.

"Data korban meninggal dunia di luar pelaku," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Ahmad Ramadhan. (fin/fajar)

  • Bagikan