Ikuti Instruksi Wali Kota, Balitbangda Makassar Bagi Sembako hingga Beri Bantuan Keuangan di Kecamatan Wajo

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR - Jajaran Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda) Kota Makassar membagikan paket sembako bagi warga prasejahtera hingga bantuan keuangan masjid di Kecamatan Wajo, Selasa (28/3).

Agenda ini mengikuti instruksi Wali Kota Makassar lewat surat edaran tentang penyelenggaraan kegiatan Silaturahmi Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama masyarakat pada bulan Ramadan 1444 Hijriah/2023 Masehi.

Kepala Balitbangda Kota Makassar, Andi Bukti Djufrie mengatakan kegiatan ini menjadi tindaklanjut edaran Walikota Makassar soal silaturahmi Pemkot Makassar bersama masyarakat. Salah satu agenda didalamnya pemberian sembako.

"Hari ini kami mendatangi dua kelurahan di Kecamatan Wajo. Inimi pengganti buka puasa bersama warga di Lorong Wisata (Longwis). Tapi tidak boleh buka puasa makanya diganti silaturahmi bersama warga sekaligus memberikan sembako bagi warga kurang mampu," jelas Andi Bukti Djufrie.

Dua kelurahan itu yakni Kelurahan Butung dan Kelurahan Ende di Kecamatan Wajo. Kata dia, pembagian paket sembako ini memang diperuntukkan warga prsejahtera. Sesuai data yang ada di kelurahan masing-masing.

"Kami juga menyerahkan bantuan hibah Pemkot Makassar sebesar Rp25 juta ke Masjid Syukur Ni'matullah di Kelurahan Ende," ucapnya. (*)

  • Bagikan