Ugal-ugalan saat Antar Jenazah hingga Keroyok Anggota Polisi, 4 Pemuda di Makassar Diringkus

  • Bagikan
Hisyam (20) salah seorang terduga pelaku pengeroyokan anggota Polri di Makassar

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Mengantar jenazah dengan cara ugal-ugalan, empat pemuda di Kota Makassar harus berurusan dengan pihak kepolisian, Selasa, (19/3/2024).

Keempat pemuda itu masing-masing bernama Hisyam (20), Rahmat (20), HJ (17), dan Ronaldi (27).

Bukan hanya ugal-ugalan, Kasat Reskrim Polrestabes Makassar, Kompol Devi Sujana mengatakan, empat pemuda itu juga mengeroyok anggota Polisi.

Dikatakan Devi, anggota polisi yang menjadi korban pengeroyokan itu bernama Bripda M. Fathul Hidayat.

"Pelaku berteman ugal-ugalan saat mengantar jenazah dan melakukan pengeroyokan terhadap korban yang merupakan anggota Polri," ujar Devi kepada awak media, Selasa siang.

Devi bilang, keempat pemuda itu diamankan atas dasar LP/B/90/III/2024/SEK-PANAKKUKANG/RESTABES-MKS/POLDA SULSEL Tanggal 18 Maret 2024.

"Pelaku ditangkap di Jalan Inspeksi Kanal, Kecamatan Manggala," Devi menuturkan.

Saat ini keempat bang jago itu telah digelandang ke Mako Polrestabes Makassar untuk dilakukan introgasi dan pemeriksaan lebih lanjut.

"Saat diinterogasi, pelaku mengakui telah melakukan pengeroyokan," ungkap Devi.

Khusus Hisyam, kata Devi, berperan memukul bagian kepala korban sebanyak satu kali. Rahmat, memukul bagian bahu korban sebanyak satu kali.

"HJ berperan menendang paha korban sebanyak satu kali," sebutnya.

Adapun Ronaldi, dibeberkan Devi, saat kejadian berada di lokasi.

"Dia berusaha melerai pelaku saat melakukan pengeroyokan terhadap korban," tandasnya.

Ditegaskan Devi, selain meringkus empat orang terduga pelaku, pihaknya saat ini juga sementara melakukan pengejaran terhadap lima orang DPO.

  • Bagikan