Besok, Pendaftaran Calon Ketua Golkar Makassar Dibuka

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- DPD II Partai Golkar Makassar siap menggelar Musyawarah Daerah (Musda) 6 Maret 2021 mendatang, dengan agenda penentuan ketua dan pengurus baru.

Dalam konferensi persnya, Ketua SC Musda Golkar Makassar Iswan Setiyo Utomo, membeberkan beberapa tahapan yang menjadi rangkaian menuju Musda, termasuk penjaringan bakal calon yang siap bertarung nantinya.

"Proses menuju Musda itu ada beberapa tahapan, antara lain sesuai dengan juklat harus melakukan penjaringan didahului dengan panitia membuka ruang untuk menyiapkan formulir, seluruh kader lokal diberikan kesempatan agar memanfaatkan momentum ini," bebernya, Jumat (19/2/2021).

Dimumkan secara resmi, pengambilan formulir bagi calon ketua dimulai 20 hingga 22 Februari mendatang, dan batas pengembalian formulir sampai tanggal 23 Februari, di Sekretariat DPD II Partai Golkar Kota Makassar, Jalan Lasinrang.

Kemudian, panitia akan melakukan verifikasi administrasi 23 sampai 24 Februari. Kendati demikian, kandidat yang tidak memenuhi persyaratan akan gugur sesuai keputusan Panitia Musda DPD II Partai Golkar.

"Verifikasi administrasi berkas nantinya. Mulai dari kartu tanda penduduk dan kartu tanda anggota sebagai kader Golkar Makassar, dan syarat dukungan dari pemilik suara," tambahnya.

Lanjut Iswan, panitia akan menetapkan calon yang memenuhi persyaratan tanggal 25 Februari nantinya. Iapun menegaskan, calon akan memperebutkan 30 persen dari 21 suara.

Hadir pula, Juniar Arge selaku Organizing Committee (OC) menyampaikan bahwa lokasi pasti belum ditentukan, namun panitia telah menyisir beberapa hotel yang siap dijadikan lokasi Musda, berhubung mekanisme pelaksaan harus menyesuaikan dengan kondisi Pandemik Covid-19. (mg2/fajar)

  • Bagikan