Pemkot Parepare Gandeng LTSA-PMI Buka Loker ke Jepang Bagi Lulusan SMK

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, PAREPARE – Pemerintah Kota Parepare melalui Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Parepare bekerjasama Layanan Terpadu Satu Atap Pekerja Migran Indonesia (LTSA-PMI) Provinsi Sulawesi Selatan memberi kesempatan emas kepada para alumni Sekolah Menengah Kejuaraan (SMK) di Kota Parepare. Itu berupa peluang kerja di Negara Jepang. Pendaftaran sudah dibuka sejak pertengahan April lalu hingga 30 Mei 2021.

Kepala LTSA – PMI Sulsel, Dr Syamsi Alang, menegaskan, ada dua job lowongan yang dibutuhkan oleh Pemerintah Jepang saat ini, yaitu tenaga bidan dan tenaga perawat. Ini disampaikan Syamsi di sela-sela kegiatan Penyuluhan dan Bimbingan Jabatan (BPJ) calon angkatan kerja yang dilaksanakan oleh Dinas Tenaga Kerja Kota Parepare, di SMK Negeri 1 Parepare, Selasa, 4 Mei.

Syamsi Alang berharap, kesempatan bagus ini dimanfaatkan oleh alumni SMK Parepare, khususnya yang berniat bekerja di luar negeri dengan gaji besar. Ia meyakinkan peserta penyuluhan terkait jaminan keamanan selama bekerja di Jepang.

“Ini kesempatan bagus, dan dipastikan aman karena kerjasamanya bukan antara perusahaan dengan perusahaan, tapi langsung antara pemerintah Indonesia dan pemerintah Jepang,” paparnya.

Dijelaskan, kegiatan pendaftaran akan dibuka hingga tanggal 30 Mei 2021 dengan batasan usia saat mendaftar, yaitu antara 21 hingga 35 tahun. Adapun proses pendaftaran bisa langsung melalui online.

Bagi mereka yang dinyatakan lulus secara administrasi, kata Syamsi Alang akan mendapatkan pelatihan Bahasa dan budaya Jepang selama enam bulan di Jakarta dan enam bulan di Jepang.

  • Bagikan