Hadirkan Event di Taman Kota Nipah Park Melalui Ja & Joy

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Menyambut liburan akhir tahun, satu lagi event yang bakal hadir untuk bisa dikunjungi warga Kota Makassar dan sekitarnya.

Namanya Ja & Joy, event ini menghadirkan lebih dari 40 aktivasi, dengan sekitar 15 lebih collaborators, 25 lebih performers, dan 34 lebih pembicara yang terdiri dari tokoh dan pemuda yang menginspirasi.

Bakal difelar di Taman Atas Kota di Nipah Park. Berlangsung setiap pagi, mulai 25 Desember hingga 31 Desember 2023.

General Manager Ja & Joy, Nibraas Rezwa Adnan mengatakan mengusung kampanye 'Bergerak ke Atas', Ja & Joy bersama Nipah Park dan seluruh stakeholder ingin bertumbuh dan berkembang melalui semangat berjejaring dan memberi pengaruh baik.

Kata Nibraas Rezwa, mereka berkolaborasi dengan Nipah Park dengan tujuan menciptakan ruang yang disebutnya ruang magnetik.

“Ini merupakan kombinasi ruang publik dan ruang komersil yang bisa dinikmati oleh khalayak,” ucapnya.

Lewat Ja & Joy - Taman di Atas Kota, mereka ingin mendorong dua hal yakni menciptakan ruang publik dan menggerakkan UMKM.

“Dua isu itu merupakan permasalahan klasik yang masih terus diupayakan untuk dicarikan solusi di Makassar,” tuturnya.

Kehadiran Ja & Joy - Taman di Atas Kota dipastikannya tidak akan berhenti pada tujuh hari di pengujung tahun. Pihaknya sedang menyusun agenda dan kalender program yang menarik dan padat.

“Kami akan berupaya untuk menarik pengunjung agar UMKM maupun tenant yang terlibat dapat meraup keuntungan maksimal,” tuturnya.

Brand Marketing Communications Ja & Joy, Wahyu Al Mardhani, mengaku jika melalui DNA Creative, Community, dan Culinary, pihaknya ingin menghadirkan ruang magnetik pada event kali ini.

  • Bagikan